Sejarah Pertama di Indonesia Klub Persipura Menangkan Gugatan Atas PSSI di CAS

Untuk pertama kalinya sejarah di Indonesia, gugatan klub atas Induk organisasi Sepakbola Indonesia akhirnya membuka mata masyarakat di tanah air, bahwa klub Persipura Jayapura berhasil memenangi gugatan terhadap Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di Badan Arbitrase Olahraga atau Court of Arbitration for Sports (CAS).

Sesuai dengan keputusan CAS dalam gugatan klub Persipura atas PSSI dimana dalam gugatan tersebut CAS memenangkan gugatan Persipura tersebut dan memutuskan PSSI harus membayar nilai gugatan kepada Persipura sebesar US$ 1.982.000 atau sekitar Rp 10-11 miliar.

Ini tentunya di sambut gembira oleh kubu klub Persipura dimana, dengan segala perjuangannya untuk menegakkan kebenaran dan keadilan dalam Persepakbolaan yang saat ini terkesan carut marut semenjak dipimpin oleh Johar Arifin.

Keputusan yang terkesan tidak masuk akal dan membuat kompetisi Sepakbola di Indonesia menjadi terbelah dua, serta dicekalnya tim Persipura oleh PSSI sebagai kontestan Liga Champion Asia membuat jajaran pengurus manajemen Persipura memperjuangkan klubnya dengan menuntut PSSI lewat dua pengacaranya asal Belgia yang telah ditunjuk yaitu Martin Hissel dan Jean Louis Dupont, dari kantor pengacara Roca Junyent di Swiss, dan keduanya berhasil memenangkan perkara tersebut di Badan Arbiratrase Olahraga atau Court Arbitration for Sport (CAS).

Dengan kemenangan gugatan tersebut sesuai dengan keputusan CAS dalam gugatan klub Persipura atas PSSI dan memutuskan PSSI harus membayar nilai gugatan kepada Persipura sebesar US$ 1.982.000 atau sekitar Rp 10-11 miliar.

Sesuai informasi yang diperoleh dari CEO Liga Indonesia, Kamis 2 Februari 2012 Pukul 09.21 WIT bahwa klub Persipura berhasil memenagkan gugatannya terhadap PSSI, lanjut pihak CEO menjelaskan bahwa keputusan sela tersebut jatuh pada Rabu 1 Februari 2012 di Zurich Swiss.

Dengan kemenangan ini seluruh keluarga besar Persipura menyambut bahagia dengan berita gembira tersebut, tidak terkecuali para Persipuramania, bahkan yang sampai telah melakukan Demo di Jakarta dan di Jayapura menyampaikan bahwa kini telah jelas dan membuka mata publik di Indonesia bahwa sesungguhnya Klub Persipura bukanlah Klub yang baru kemarin berdiri, bahkan sejumlah prestasi telah ditorehkan klub Lagendaris ini, dan sekarang bila PSSI ingin mencekal apalagi menghukum Persipura untuk berkompetisi di Level bawah, baiknya orang-orang di PSSI buka Mata dan berkaca jangan terlalu semena-mena untuk membuat kebijakan yang terkesan tidak masuk di akal, ungkap salah seorang rekan Nixson anggota Persipuramania yang menyambut gembira berita kemenangan klub Persipura tersebut dengan perasaan terharu.

Demikian pula yang diucapkan langsung oleh Sekertaris Umum Persipura “Thamrin Sagala" yang menerima langsung berita tersebut dari CEO Liga Indonesia yang mengabarkan bahwa Persipura memenangkan gugatannya atas PSSI, beliau mengungkapkan bahwa “Intinya, bukan kami kejar uang tersebut, namun yang kami inginkan adalah keadilan bagi kami yang sudah dijegal oleh PSSI,” ucap Thamrin.“Ini kemenangan pertama klub atas PSSI di Indonesia, ini kemenangan KPSI dan Liga,” ujarnya . "sesuai yang dilansir media Tempo.co hari ini".

“ Selamat buat Klub Persipura”



Related Posts by Categories



Comments :

0 komentar to “Sejarah Pertama di Indonesia Klub Persipura Menangkan Gugatan Atas PSSI di CAS”

Posting Komentar