BRAJAMUSTI | the independent MUSC Rayon Purwokerto

Walaupun hidup di perantauan, namun karena didasari rasa kecintaan dan fanatisme yg tinggi dengan tim kesayangannya yaitu PSIM Jogja, Kami mencoba tetap setia untuk memberikan dukungan kepada PSIM. Walaupun kadang tidak bisa secara langsung memberikan dukungan ketika PSIM berlaga, namun dukungan moril dan do'a dari jauh masih bisa kita berikan.

Bentuk dukungan lainnya, kami mencoba mengibarkan bendera PSIM di bumi Purwokerto, dengan mendirikan BRAJAMUSTI|the independent MUSC Rayon Purwokerto. Dengan dikomandani Arie Kreator Lapangan, anak kalasan sleman tapi cinta PSIM, yang sudah lama tinggal di Purwokerto, Kami mencoba mempromosikan BRAJAMUSTI|the independent MUSC di purwokerto, untuk menggandeng lebih banyak lagi anggota, baik warga jogja yang merantau di purwokerto, maupun warga purwokerto asli.

Selain itu BRAJAMUSTI|the independent MUSC juga mencoba menjalin persaudaraan dengan suporter lokal Purwokerto yaitu BOMBASTIK (Bocah Mbanyumas Suporter fanatik), Suporter Persibas banyumas.

Ketika saudara - saudara BRAJAMUSTI datang ke Purwokero untuk menyaksikan PSIM jogja berlaga di purbalingga, BRAJAMUSTI|the independent MUSC dan BOMBASTIK hadir memberikan sambutan di Stasiun Purwokerto dan mengantarkan teman - teman menuju Purbalingga. Tidak hanya itu BRAJAMUSTI|the independent MUSC dan BOMBASTIK juga ikut memberikan dukungan langsung di Stadion Goentoer Darjono Purbalingga. Sayang, PSIM harus kalah dalam pertandingan itu. Sehingga kesempatan Kami untuk bisa memberikan dukungan langsung ketika PSIM bertanding juga habis.

Pada kesempatan ini Kami BRAJAMUSTI|the independent MUSC Rayon Purwokerto mohon do'a restu kepada teman - teman Brajamusti semua agar kami bisa tetap mengibarkan bendera PSIM di Bumi Purwokerto. Dan kepada Teman-teman BOMBASTIK...Kulo Nuwun Bos...Salam Damai dan Persaudaraan dari Kami.

Related Posts by Categories



Comments :

0 komentar to “BRAJAMUSTI | the independent MUSC Rayon Purwokerto”

Posting Komentar